POLRESTA SERKOT | Senin, 08/08/2022 Polsek Ciomas Polresta Serkot melaksanakan pengamanan kegiatan santunan anak yatim bertempat di Masjid Al-Muttaqin Desa Sukabares Kecamatan Ciomas.
Personil Polsek Ciomas Polresta Serkot yang melakukan pengamanan Bripka Sandi dan Bripka Anif.
Kapolresta Serkot Kombes Pol. Nugroho Arianto, S.IK., MH., melalui Kapolsek Ciomas Polresta Serkot Iptu Widodo Endri Maryoko, SH., membenarkan kegiatan yang dilaksanakan anggotanya.
“Benar, Personil Polsek Ciomas Polresta Serkot melaksanakan kegiatan pengamanan Santunan anak yatim,”katanya.
Iptu Widodo Endri Maryoko,S.H. menjelaskan, bahwa pihaknya memberikan himbauan protokol kesehatan covid-19.
“Sehingga terwujudnya Pelayanan prima Kepada masyarakat dan Wujud kepedulian sosial Polri terhadap masyarakat,” ujar Kapolsek Ciomas Polresta Serkot.