infoxpos.com – Kota Serang – Mengantisipasi bahaya paham radikalisme dan anti Pancasila, Bhabinkamtibmas Sambang dialogis bertempat Ponpes Al Fathaniyah Lingkungan Tembong Pancoran kelurahan Tembong Kec.Cipocok Jaya Kota Serang , selasa (14/07/2020) Sore
Kapolres Serang Kota Polda Banten Akbp Yunus Hadith Pranoto S.I.K , M.Si melalui Kapolsek Cipocok Jaya Kompol Agus mengatakan, kegiatan patroli dialogis ini dilaksanakan dalam rangka quick wins program 1 di wilayah hukum Polsek Cipocok Jaya Polres Serang Kota Polda Banten untuk menciptakan rasa aman dan mencegah berkembangnya paham radikalisme dan anti Pancasila.
“Kami secara Rutin lakukan kegiatan sambang dialogis di tengah masyarakat, pada hari ini sambang dialogis quick wins program 1 dilaksanakan oleh Bripka Sabarudin bersama Babinsa Serda Asep Imanul Hakim yang bertujuan untuk bekerjasama dengan pihak pesantren untuk bersama-sama memberikan pemahaman kepada warga tentang bahaya paham radikalisme dan anti Pancasila,” kata Agus.
“Kami juga lakukan Koordinasi dengan pimpinan pesantren Al Fathaniyah KH .Martin Syarkowi agar membantu tugas kepolisian dalam memberikan pemahaman kepada para santri dan masyarakat dalam memerangi Radikalisme dan anti Pancasila guna terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, dan Menghimbau kepada masyarakat yang agar selalu setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Agus