Infoxpos.com – Jakarta – Gadis kelahiran Magelang Maesha Ramadhanti yang dikampung halamannya menjadi Biduan Dangdut dari panggung ke panggung karena faktor ekonomi hijrah ke jakarta bekerja menjadi Pembantu Rumah Tangga (PRT).
Walau menjadi PRT Maesha tetap ingin mewujudkan mimpinnya menjadi artis dangdut.
Walau saat ini jadi PRT Maesha selalu berlatih nyanyi dangdut untuk mengasah bakatnya.
“Dari dulu ingin sekali punya hits single sendiri, makanya aku seneng banget dipercaya sama Mas Heru BosBro untuk membawakan lagu Luka Hatiku versi bahasa Jawa, mudah-mudahan bisa merubah nasib aku” ujar Maesha penuh harap.
Maesha yang saat ini berusia 19 tahun sangat suka dengan lagu “Luka Hatiku” ciptaan Ajuy yang dibawakan Dean Fabiola dari management artist BosBro Production.
“Saat ini Maesha sedang menghafal lirik lagu Luka Hatiku dengan lirik versi bahasa Jawa, judulnya menjadi “Loro Atiku” dimana liriknya diubah oleh aku sendiri” kata Pemilik akun instagram @maesha_
Lagu “Luka Hatiku” ciptaan Ajuy sempat menjadi nomor 1 di TOP 10 Dangdut Request Radio Stars 916Fm Palangkaraya.
Impian Maesha akan segera terwujud bermula dari dapur rumah tangga kedapur rekaman.
Rencananya akan rekaman di studio Gana Bintaro dengan pengarah musik Kang Ajuy dan untuk video klip akan disutradarai oleh Heru BosBro. (HR)