Infoxpos.com – Nias – Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Nias Kharisman Halawa mewakili Bupati Nias membuka secara resmi Pentas Olah Raga dan Seni (Porseni) SDN 075045 Somi, Selasa (10/12/2024)
Kharisman Halawa mengatakan bahwa SDN 075045 Somi sudah banyak menorehkan prestasi, baik di tingkat Kabupaten Nias, tingkat Provinsi dan di tingkat Nasional, ucapnya.
Dikatakannya, teruslah berkarya dan berprestasi, sambungnya.
Pada Pentas Olah Raga dan Seni ini di tampilkan berbagai antraksi lomba tarian dan vocal solo dari beberapa Sekolah Dasar se-Kabupaten.
Pada kesempatan tersebut, anggota DPRD Kabupaten Nias Yustinus Gulo mengajak seluruh masyarakat dan orang tua siswa untuk terus mendukung program pendidikan di Kabupaten Nias secara khusus di SDN 075045 Somi, tandasnya. (Mm)