125 Konsumen PT Unchu Multi Indonesia Ikuti Akad Istshna ke 4 di Hotel Horison Grand Serpong

  • Bagikan

Infoxpos.com – Tangerang – PT Unchu Multi Indonesia bersama Program Rumahku Surgaku mengadakan Akad Istishna Ke-4 dan akad salam untuk Perumahan Al-Kautsar Moslem City Mansion, bertempat di Nusantara ballroom Hotel Horison Grand Serpong. Kamis (12/11/2020).

 

Akad Istishna dan Akad Salam Kali ini di pimpin oleh Bapak Rahmat Hidayat selaku perwakilan dari Rumahku Surgaku dan di saksikan oleh Bpk Nurrahman Rizki selaku Direktur Utama PT Unchu Multi Indonesia.

 

Dengan menerapkan protokol kesehatan (protkes), pada kegiatan tersebut sekitar 125 orang konsumen yang ikut hadir kali ini konsumen terbanyak dibandingkan sebelumnya.

Hal itu diungkapkan Ridho selaku General Menager PT Unchu Multi Indonesia, “Akad Istishna pada Program Rumahku Surgaku kali ini meningkat dibanding sebelumnya,” ujar Ridho.

 

Selain itu kata Ridho, Akad dilakukan untuk proses akad untuk Konsumen yang membeli rumah perumahan Al-Kautsar Moslem City dengan pembayaran Cash Keras.

 

Saat ini lanjutnya, progres pembangunan perumahan Al-Kautsar Moslim City tersebut hingga saat ini terus berproses semaksimal mungkin dan terbukti pembangunan dan unit bangunan rumah sudah berdiri kokoh untuk indent Zona 1 yaitu indent 12 bulan.

 

“Sempat tertunda dan terhambat pembangunannya dikarenakan pandemi Covid-19, kini progres pembangunan terus dilanjutkan untuk memaksimalkan dari target pembangunan. Bahkan pihak pengembang menargetkan untuk zona 1 tahun ini selesai dibangun secara masal,” terang Ridho.

 

Perumahan Alkautsar Moslim City yang dibangun di Desa Gintung Bambu Kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang ini dibangun 2 type. Type pertama 30/60 dan type kedua 40/77 atau type Al Kautsar Moeslim City Mansion. Tipe pertama tersisa sebanyak 83 unit rumah dan untuk type Mansion tinggal 33 unit rumah.

 

Keunggulan perumahan Al Kautsar Moeslim City adalah bangunannya berkualitas. Dindingnya dibangun dobel hebel dan ada kelebihan area dapur seluas 1,5 meter. Untuk lokasi sangat strategis dan juga dekat jalan raya utama/ jalan protokol.

 

Kawasan perumahan juga bakal dilengkapi estate management, fasilitas Ibadah, Tahfidz Quran dan penghijauan.

 

“Ini merupakan visi misi kami yg ingin membantu Masyarakat indonesia yg ingin memiliki hunian layak, nyaman, damai, sejahtera bebas Riba yg dengan penuh keberkahan,” katanya.

 

Walaupun di tengah kondisi pandemi Covid-19 animo masyarakat tetap sangat antusias untuk memilih perumahan dengan skema syariah ini yg tanpa denda, tanpa Bunga,tanpa sita, tanpa BI Cheking Mereka tetap membutuhkan rumah kendati ada pandemi.

 

“Apalagi untuk memiliki perumahan ini syaratnya mudah dan progres pembangunan terus berjalan sehingga masyarakat dan komsumen makin percaya dengan Perumahan berskema syariah ini yg dipersembahkan oleh PT Unchu Multi Indonesia,” imbuhnya.

  • Bagikan
Exit mobile version