Hari Bhayangkara Yang Ke-74, Polsek Baros Gelar Gotong Royong Dan Bakti Sosial Bersama Warga

  • Bagikan
banner 468x60

 

Infoxpos.com – Serang – Menyambut hari Bhayangkara Ke- 74 yang jatuh pada 1 Juli 2020 mendatang, Polsek Baros Polres Serang Kota Polda Banten menggelar Bakti Sosial (Baksos) dengan melakukan Gotong Royong bersama Warga Kp. Pasir Lor Desa Sukamanah kecamatan Baros Kabupaten Serang. Minggu (21/6/2020).

banner 336x280

 

Tampak Kapolsek Baros AKP Ridwan Siahaan, Kasi Trantib Kecamatan Baros Saidan, Personil Polsek Baros, Babinsa Koramil Baros Koptu Sugara dan Warga Kp. Pasir Lor desa Sukamanah bergotong royong membersihkan sampah dan rumput ilalang dijalan umum kp. Lor dan saluran air.

 

Setelah dilakukan pembersihan, sampah-sampah tersebut kemudian diangkut ke Tempat Pembuangan Akhir (TPA), seluruh sampah yang sudah dikumpulkan. Setelah dilakukan pembersihan, tampak Jalan Umum dan saluran air Kp. Lor terlihat tertata rapi, dan bersih dari sampah yang berserakan.

 

Kapolsek Baros AKP Ridwan Siahaan mengatakan, kegiatan ini merupakan Bhakti Sosial Gotong Royong Polsek Baros dalam rangka Menyambut Hari Bhayangkara Ke-74,”katanya.

 

“Harapan Kita, dengan Kegiatan Gotong Royong Bersih-bersih ini, Seputaran Jalan Umum dan saluran air Kp. Lor dapat lebih tertata rapi dan bersih dari sampah yang berserakan dan rumput ilalang,”ujarnya. (BH/HUMAS).

banner 336x280
banner 120x600
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *